Jumat, 12 Januari 2018

Soto Daging Miroso

Hai para pecinta kuliner... Ketemu lagi di blog aku yang menyajikan kuliner yang ada di Kediri.

Kali ini aku wisata malam yang dingin ini, aku makan soto daging Miroso yang terletak di jl.kapten Tendean(depan pabrik tepung mawar,sebelum cargo)

Soto daging ini adalah cabang dari soto Miroso yang ada di jl.dhoho Kediri. Per porsi soto daging ini hanya Rp.8.000,- saja, atau kalau kita menambah lauk kita boleh ambil, harga lauk sudah tertera disana.
 Aku suka soto ini adalah kuahnya yang sangat kental. Cocok untuk lidah para pecinta kuliner Nusantara.
 Aku kalau makan di soto daging ini pasti aku selalu kasih jeruk nipis, supaya makin nikmat banget.
Soto ini mulai buka pukul 19.00-22.00
Jadi kalau mau cobain buruan ya...takut kehabisan ☺

Sekian

Tidak ada komentar:

Posting Komentar